Sunday, 27 December 2015

Jalan-Jalan di Bandara Soeta

Hai, apa kabar anak-anak ummi?



Mi ingin menceritakan jalan-jalan singkat Faiz dan Fira ke Bandara Internasional Sukarno Hatta/ Soeta. Jalan-jalannya singkat sekali, Hanya masuk ke terminal 3 keberangkatan internasional. Abi mengajak Faiz dan Fira serta nenek, tujuannya untuk menemui aunty Ayu yang akan berangkat naik pesawat menuju Thailand.

Bandaranya besaaaaar sekali, ada banyak bangunannya. Faiz dan Fira sering melewati Bandara Soeta, ketika hendak pergi ke Tanjung Priuk, rumahnya nenek. kali ini, jejak pertama Fira di Bandara. Fira kaget dan melongooooo kagum, karena sebelum turun dari mobil, Fira tertidur.

Faiz dan Fira tidak bisa bertemu aunty Ayu, karena aunty sudah masuk ke dalam pesawat. Iyaaa...gagal dech foto welfie bareng aunty Ayu. Tapi, itu semua tidak menjadi masalah, abi mengajak Faiz dan Fira masuk ke dalam ruangan di terminal keberangkatannya.

Foto di Depan Pintu Terminal Keberangkatan International


Duh, wajah Fira kok masih cemberut y, entah apa yang ada dalam pikiran Fira. Kakak Faiz memeluknya seakan Fira tidak boleh beranjak sedikitpun dari sisinya. Fira juga meletakkan tangannya di dada Faiz. Mereka berdua terlihat sangat romantis. Saling menjaga satu sama lain.

bandara soeta


Kemana Abi? abi mencari informasi, apakah aunty masih bisa turun dari pesawat dan menemui nenek. Ternyata, hasilnya nihil, akhirnya Faiz dan Fira diajak masuk ke dalam ruang tunggu.

Play Ground Ruang Tunggu Terminal International


Sebelum masuk ruang tunggu, ada pintu sensor. Seluruh barang-barang wajib di tempatkan di box dan melewati layar sensor. Faiz sudah sering menjumpai pintu sensor ini di mall-mall besar. Ruangan yang cukup besarlah yang membuat Faiz dan Fira terkagum-kagum.

Mata Faiz melihat ada play ground, di sebelah kanan dari pintu masuk. Faiz mengajak Fira untuk bermain di sana. Faiz seperti menemukan mainan kesukaannya, padahal play groundnya untuk anak-anak di bawah usia lima tahun.

bandara soeta


Lama kelamaan wajah Fira semakin hangat, muncullah senyuman dari bibirnya. Wajahnya juga muncul garis-garis kebahagiaan, auranya sudah menyatu dengan tenpatnya. Suara yang khas Fira, juga muncul memanggil manggil kakaknya.

Lapar Mi, Faiz Mau Makan!


Sudah tahu kan, kalau di bandara, makanannya pasti mahal-mahal. Yang biasanya murah, bisa dijamin bakalan mahal juga kalau ada di bandara. Mi sudah merayu Faiz dengan segala jurusan, depok slawi dech. Namun matanya tertuju pada fast food yang ada di dekat ruang tunggu.

Abipun mengizinkannya, hanya Faiz yang makan dan yang lainnya minum saja ya. Huaaaa...kan mi jadi ingin lari ke dapur, lalu berkaca kepada pantat panci.

Mi lupa, nama fast foodnya apa ya? minuman yang dipesan abi untuk mi, lumayan menyegarkan. Mi suka sekali. Karena yang makan nasi hanya kakak Faiz, Fira yang duduk di sebelahnya ikut bantuin. Kata Fira, kasihan kakak, kalau makannya nanti jadi lelah.

bandara soeta


Keren juga cara Fira membantu kakak Faiz makan. Fira mengambil segenggam nasi, kemudian memasukkan ke dalam mulutnya, semuanyaaah. Tidak hanya itu, Fira juga menggenggam ayam goreng. Nyaaaam, enak sekali ya, Nak.

Setelah kenyang, pulang dech ke rumah untuk menyantap makan siang yang terlambat. Coba di bandara ada pecel lele, pasti mi pesan tempe gorengnya. [2015:12]




14 comments:

  1. selama ke bandara aku belum pernah ke playgroundnya

    ReplyDelete
  2. Hihihi Firaaaaa.... lucu banget ih caranya dia bantuin Kakak Faiz makan :) Kalau aku yang bantu ga boleh, ya? :D

    ReplyDelete
  3. Aku belum pernah ke bandara, Mbak. :(

    ReplyDelete
  4. Replies
    1. mungkin supaya anak-anak tidak bosan, ketika menunggu

      Delete
  5. kalau ada playground pastinya anak-anak jadi betah bermain dan menunggu di Bandara ya mbak..hehehe

    ReplyDelete
  6. wah mantab nih nih perjalanan jalan jalannya..

    ReplyDelete
  7. Loh, baru tahu di soetta ada play ground nya

    ReplyDelete
  8. Beneran ada playground nya? baru tahu deh

    ReplyDelete

Haaai, Terima Kasih ya sudah mengunjungi Buku Harian Anak-Anak


Yuk jejakkan komentar, supaya saya juga dapat berkunjung balik. Terima kasih ^-^